Perhatikan kembali lambang negara Garuda Pancasila!
Amati bagian yang memiliki warna merah, putih, kuning, hijau, dan hitam!
Tuliskan hasil pengamatanmu pada tabel berikut!
Jawaban:
1. Warna: Merah
Bagian kanan atas dan kiri bawah perisai
2. Warna: Putih
Bagian kiri atas dan kanan bawah perisai; bagian pita yang dicengkeram burung Garuda; sebagian lambang kapas
BERITA REKOMENDASI
3. Warna: Kuning
Bagian kepala, lambang bintang, lambang rantai, lambang padi, sayap, kaki dan ekor burung Garuda
4. Warna: Hijau
Bagian lambang pohon beringin; sebagian lambang kapas
5. Warna: Hitam
Bagian lambang kepala banteng dan dasar bagian tengah perisai.