Kedua iklan mengajak masyarakat untuk memperhatikan penampilan kecantikan mereka dengan membeli produk kecantikan dari merk merek Mustika Ratu atau Wardah sehingga kedua iklan tersebut dikategorikan sebagai iklan kecantikan.
Kunci Jawaban Halaman 97 - 100
Keluarga Udin hidup rukun. Mereka selalu menyempatkan berkumpul dalam ruang keluarga. Keluarga Udin juga membiasakan beribadah bersama. Keluarga Udin tidak hanya rukun dengan anggota keluarga. Keluarga Udin juga rukun dengan tetangganya. Ketika tetangganya mengalami musibah seperti kematian, keluarga Udin memberikan bantuan dengan ikhlas.
Dalam Satu minggu, keluarga Udin melakukan olahraga bersama sebanyak tiga kali. Olahraga dilakukan pagi hari sebelum persiapan bekerja dan sekolah.
Olahraga yang biasa dilakukan keluarga Udin adalah senam pagi. Sebelum pelaksanaan senam, Udin dan Ayah bekerja sama mempersiapkan radio kaset dan kasetnya untuk mengiringi senam. Ibu menyiapkan air mineral untuk minum saat istirahat.
Selesai senam semua anggota keluarga Udin melakukan aktivitas masingmasing. Udin dan adiknya persiapan ke sekolah. Ayah bersiap ke kantor, dan ibu bersiap membuka toko kelontongnya.
Toko kelontong milik ibu Udin dikelola keluarga sendiri. Inilah toko kelontong yang dikelola ibu Udin.
Selain sibuk mengurus toko kelontongnya, Ibu Udin menjadi salah satu pengurus koperasi. Koperasi yang dijalankan adalah koperasi simpan pinjam. Anggota koperasi tersebut adalah warga kampung tempat tinggal Udin. Koperasi termasuk jenis usaha yang dikelola bersama. Untuk lebih jelasnya simak beberapa jenis usaha yang dikelola sendiri dan dikelola kelompok seperti berikut.
Ayo Membaca
Usaha Ekonomi yang Dikelola Sendiri dan Kelompok Berdasarkan pengelolanya, usaha ekonomi dapat dibedakan menjadi dua. Pertama, usaha ekonomi yang dikelola sendiri. Kedua adalah usaha ekonomi yang dikelola kelompok. Berikut contoh usaha-usaha ekonomi yang dikelola sendiri dan kelompok.
1. Usaha Ekonomi yang dikelola sendiri
Usaha ekonomi yang dikelola sendiri atau perseorangan biasanya modalnya terbatas. Contoh usaha ekonomi yang dikelola sendiri atau perorangan sebagai berikut.
a. Usaha pertanian
Seorang petani kebanyakan mengelola usaha pertanian secara perseorangan dengan modal terbatas. Meskipun demikian, ada juga usaha pertanian yang dilakukan secara besar-besaran. Namun, hanya beberapa orang saja yang bisa melakukannya.