TRIBUNNEWS.COM - Ekosistem merupakan interaksi antara makhluk hidup dan benda-benda tak hidup pada sebuah lingkungan.
Dikutip dari Buku Siswa SD/MI Kelas V Tema 5 Ekosistem (2013) oleh Diana Puspa Karitas, ekosistem yang ada di dunia terbagi menjadi dua yaitu ekosistem alami dan ekosistem buatan.
Ekosistem alami terdiri dari ekosistem air dan ekosistem darat.
Ekosistem air terdiri dari ekosistem air tawar dan ekosistem air asin, sedangkan ekosistem darat terdiri dari ekosistem hutan, padang rumput, padang pasir, tundra, dan taiga.
Ekosistem buatan merupakan ekosistem yang diciptakan manusia untuk memenuhi kebutuhan manusia seperti sawah dan bendungan.
Baca juga: Mengenal Padi, Dimulai dari Proses Pertumbuhan Padi hingga Menjadi Nasi Siap Konsumsi
Baca juga: Mengenal Sistem Gerak pada Tumbuhan Beserta Contohnya, Termasuk Tanaman Putri Malu
1. Ekosistem Air
Ekosistem air terbagi menjadi dua yaitu ekosistem air tawar dan air asin.
Ekosistem air tawar mendapatkan cukup sinar matahari dan tumbuhan yang paling banyak hidup pada ekosistem ini adalah ganggang.
Contoh ekosistem air tawar adalah ekosistem danau, kolam, dan sungai.
Sementara ekosistem air asin contohnya adalah ekosistem terumbu karang, dan ekosistem laut dalam.
Berbagai jenis ikan, kerang, koral, dan makhluk laut lainnya hidup pada ekosistem ini.
Terdapat juga beberapa jenis hewan kecil dan tumbuhan alga yang dapat membuat sendiri makanannya.
2. Ekosistem Darat
Ekosistem darat dibedakan oleh tingkat curah hujan dan iklimnya.