News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Materi Sekolah

Pengertian Minyak Bumi, Jenis-jenis Minyak Bumi, dan Manfaatnya bagi Kehidupan Manusia

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aktivitas penambangan minyak bumi di sumur tua di Desa Ledok, Kecamatan Sambong, Kabupaten Blora Jawa Tengah. Simak jenis-jenis minyak bumi & manfaatnya dalam artikel ini.

TRIBUNNEWS.COM - Minyak bumi merupakan sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui.

Sumber daya alam ini terletak di dalam Bumi dan terbentuk melalui proses pengendapan fosil selama jutaan tahun.

Manusia menggunakan minyak bumi untuk melakukan berbagai aktivitas seperti pengisian bahan bakar dan sumber energi.

Fosil dari hewan dan tumbuhan yang telah menjadi minyak bumi ternyata berada di lokasi yang berbeda, sehingga tidak semua negara di dunia dapat menghasilkan minyak bumi.

Penggalian minyak bumi memerlukan proses yang panjang dan rumit hingga dapat digunakan manusia dalam kehidupan sehari-hari.

Selengkapnya tentang minyak bumi, simak rangkuman materi berikut ini.

Baca juga: Mengenal Macam-macam Alat Pemenuhan Kebutuhan Lengkap dengan Kegunaannya

Pengertian Minyak Bumi

Ilustrasi produsen bahan bakar minyak bumi (ist)

Dilansir Investopedia, minyak bumi terbentuk secara alami yang terdiri dari endapan hidrokarbon dan bahan organik lainnya.

Minyak bumi terdiri dari senyawa kimia seperti unsur-unsur karbon, hidrogen, oksigen, sulfur, halogenida, dan logam.

Kandungan terbesar dalam minyak bumi yaitu hidrokarbon dan non hidrokarbon sebesar 50-98%.

Minyak bumi dapat menghasilkan minyak mentah yang disuling untuk menghasilkan produk seperti bensin, solar, dan berbagai bentuk petrokimia lainnya.

Sumber daya ini tidak dapat diperbarui.

Sehingga, minyak bumi tidak dapat diganti secara alami pada tingkat yang dikonsumsi oleh manusia dan merupakan sumber daya yang terbatas.

Minyak mentah hasil dari minyak bumi merupakan komoditas global yang diperdagangkan di pasar di seluruh dunia, baik sebagai minyak spot maupun melalui kontrak derivatif.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini