News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Materi Sekolah

Mengenal Suku Bangsa Indonesia: dari Pengertian hingga Budaya Tiap Suku

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Suku Asmat - Berikut pengenalan terkait pengertian hingga budaya untuk tiap suku di Indonesia.

4. Suku Bali

Suku Bali (Tribunnewswiki.com)

Terdapat beberapa penyebutan bagi orang yang berasal dari Suku Bali yaitu Wong Bali, Anak Bali, atau Krama Bali.

Jumlah populasi Suku Bali yang tinggal di Pulau Bali sendiri mencapai sekitar 3,3 juta jiwa.

Suku Bali menggunakan Bahasa Bali untuk berkomunikasi setiap harinya.

Sedangkan sistem kehidupan sosial masyarakatnya dinamakan Wangsa yang merupakan sistem kekeluargaan dan diatur melalui garis keturunan.

Namun untuk saat ini sistem tersebut tidak dilaksanakan secara ketat.

Hanya saja, sistem ini dipertahankan untuk beberapa hal seperti upacara adat yang sudah menjadi tradisi atau dalam pernikahn yang masih membedakan jalur keturunan leluhur seseorang.

5. Suku Asmat

Suku Asmat (Huffington Post)

Para masyarakat dari Suku Asmat mempercayai jika mereka adalah keturunan Dewa Fumeripits.

Suku yang berasal dari Provinsi Papua ini juga dikenal mendunia karena begitu menghormati alam serta kehidupan leluhurnya.

Etnis Suku Asmat terbagi menjadi dua yakni yang tinggal di pesisir pantai serta yang tinggal di bagian pedalaman.

Kedua populasi ini berbeda dalam banyak aspek seperti cara hidup, dialek, ritual, bahkan struktur sosial.

Pembagian bahasa Asmat hilir sungai terbagi menjadi bagian kelompok pantai barat laut dan bagian kelompok pantai barat daya.

Sedangkan pembagian bahsa Asmat hulu terbagi menjadi kelompok Keenok serta Kaimok.

(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)

Artikel lain terkait Materi Sekolah

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini