TRIBUNNEWS.COM - UTBK SBMPTN dilaksanakan dalam dua gelombang, yaitu gelombang 1 dan gelombang 2.
UTBK SBMPTN gelombang pertama dilaksanakan mulai hari ini, 17 Mei 2022 hingga 23 Mei 2022.
Sementara untuk UTBK SBMPTN gelombang kedua akan dialaksanakan pada 28 - 23 Juni 2022.
Peserta yang mendaftar SBMPTN wajib mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) sebagai tes utama seleksi pendaftarannya.
Simak materi dan hal-hal penting yang harus diperhatikan ketika pelaksanaan UTBK SBMPTN 2022.
Baca juga: UTBK-SBMPTN 2022 Gelombang I Dimulai Hari Ini, Simak Aturan Lengkap Pelaksanaannya
Baca juga: UTBK-SBMPTN 2022 Mulai Dilaksanakan Besok, Siapkan Hal-hal Ini dan Simak Penyesuaian Jadwalnya
> Hal-hal yang Harus Diperhatikan Sebelum UTBK SBMPTN 2022
1. Pastikan untuk sampai di lokasi ujian 45 menit sebelum sesi ujian dimulai dan jangan terlambat;
2. Berpakaian rapi dan sopan serta bersepatu;
3. Sudah makan dan minum;
4. Bawa seluruh dokumen yang disyaratkan, antara lain:
- Kartu Tanda Peserta UTBK 2022;
- Fotocopy Ijazah yang telah dilegalisir bagi lulusan 2020 dan 2021, atau;
- Surat Keterangan Kelas 12 yang ditandatangani oleh Kepala sekolah, serta berisi nama siswa, NISN Siswa, NPSN Sekolah dan pasfoto berwarna siswa terbaru (ukuran bebas) bagi angkatan 2022;
- Identitas diri lain seperti KTP/SIM/Kartu Pelajar.
5 Pastikan menggunakan masker wajib), Face Shield (dianjurkan), dan sarung tangan (jika diinginkan).