TRIBUNNEWS.COM - Jawaban soal Temukan gagasan pokok dan gagasan pendukung untuk paragraf 3, 4, dan 5 pada bacaan Pawai Budaya.
Gagasan pokok adalah ide utama yang dibahas dalam suatu bacaan, dapat berupa kalimat inti atau berupa pokok paragraf.
Sementara gagasan pendukung adalah uraian atau tambahan informasi untuk gagasan pokok.
Pada Buku Tematik tema 1 kelas 4 SD/MI, siswa diminta untuk menemukan gagasan pokok dan gagasan pendukung pada bacaan Pawai Budaya.
Pertanyaan ini muncul pada halaman 4, 5, dan 6 buku tematik kelas 4 SD tema 1 subtema 1 pembelajaran 1.
Sebelum menjawab soal tersebut, para siswa dapat membaca teks berjudul Pawai Budaya yang ada di halaman 1 dan 2 buku tematik.
Baca juga: Dampak Penemuan Herschel, Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 6 SD Halaman 150 151 152 153
Selanjutnya, siswa mulai dapat menjawab soal yang mana saja gagasan pokok dan gagasan pendukung pada bacaan tersebut.
Setelah menemukan jawabannya, siswa dapat menuliskan pada diagram yang telah tersedia.
Untuk memandu siswa, inilah jawaban dari soal Temukan gagasan pokok dan gagasan pendukung untuk paragraf 3, 4, dan 5.
Kunci Jawaban Tema 1 Kelas 4 SD Halaman 4
Paragraf 3
Gagasan Pokok: Budaya Bali terkenal karena bunyi musiknya yang berbeda.
Gagasan Pendukung:
- Rombongan dari Bali membunyikan alat musik daerah bernama Ceng-Ceng.