TRIBUNNEWS.COM - Pada buku tematik Tema 6 Kelas 5 halaman 158, siswa diminta untuk menuliskan kalimat yang menjadi pokok pikiran dari setiap paragraf dalam bacaan Peran Masyarakat terhadap Lingkungan Sosial Budaya.
Nantinya pokok pikiran tersebut dituliskan dalam sebuah diagram dengan lima kotak mirip seperti peta pikiran.
Satu kotak dituliskan judul bacaan yakni Peran Masyarakat terhadap Lingkungan Sosial Budaya.
Sementara empat kotak lainnya diisi pokok pikiran dari setiap paragraf.
Adapun buku yang dimaksud yakni buku tematik terpadu kurikulum 2013 siswa SD/MI Kelas 5 Tema 6 Panas dan perpindahannya oleh Diana Karitas.
Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 5 Halaman 158
Berdasarkan kalimat-kalimat yang mewakili isi bacaan yang telah kamu tulis, buatlah sebuah diagram yang akan menjelaskan pemahamanmu terhadap bacaan di atas.
Gunakan diagram berikut untuk membantumu! Tuliskanlah kalimat-kalimat yang menjadi pokok pikiran dari setiap paragraf dalam bacaan di dalam setiap kotak yang tersedia. Satu kotak tentu mewakili satu paragraf.
Berilah keterangan hal-hal penting lain dalam paragraf yang mendukung pokok pikiran tersebut. Lakukanlah bersama dengan teman sebangkumu!
Buatlah diagrammu pada tempat yang disediakan di bawah ini.
Jawaban:
Perhatikan penomoran pada gambar di atas.
[Nomor 1] Peran Masyarakat terhadap Lingkungan Sosial Budaya.
[Nomor 2] Pokok pikiran dari paragraf 1: Masyarakat Indonesia selalu menghargai warisan budaya nenek moyang, mulai dari peristiwa kelahiran hingga kematian.