"Semoga sekolah ini bisa menghasilkan pejuang dan pengabdi yang hebat, yang tulus, yang dekat kepada Allah dan Rasul-Nya," tegas Buya Yahya.
Para santriwati juga akan dibekali kemampuan Bahasa Arab dan Bahasa Inggris.
"Diupayakan anak-anak ini dapat memahami Bahasa Arab dan Bahasa Inggris, dan akan ditangani oleh ahlinya, insya Allah," papar Buya Yahya.
Buya menambahkan nantinya SMP ini akan memiliki 4 gedung yakni gedung asrama, kelas, ruang serbaguna serta bangunan untuk fasilitas penunjang dan masjid.
"Kita buat kelas kecil agar perhatian bisa tertuangkan seutuhnya pada anak-anak, papar Buya Yahya. Dan semoga Allah mudahkan dalam mendidik anak-anak ini," pungkas Buya Yahya.
Saat ini sekolah tersebut masih dalam proses pembangunan.