TRIBUNNEWS.COM - Berikut cara daftar ulang bagi mahasiswa baru Universitas Negeri Makassar (UNM) dengan jalur mandiri 2023.
Calon mahasiswa baru yang dinyatakan lolos seleksi jalur mandiri UNM 2023, wajib melakukan registrasi atau daftar ulang.
Periode daftar ulang UNM 2023 jalur mandiri tersebut dibuka mulai 22 hingga 31 Juli 2023.
Seluruh proses daftar ulang UNM 2023 jalur mandiri dilakukan secara online melalui laman https://registrasi.unm.ac.id/ atau dengan tautan ini.
Selain itu, mahasiswa baru UNM jalur mandiri 2023 juga wajib membayar Uang Kuliah Tunggal (UKT) melalui Bank yang bekerjasama dengan Universitas tersebut.
Setelah membayar UKT mahasiswa baru juga dapat melakukan registrasi Nomor Induk Mahasiswa (NIM).
Baca juga: Lolos Seleksi Jalur Mandiri UNM 2023, Simak Tahapan Selanjutnya
Lebih lengkapnya, simak cara daftar ulang UNM jalur mandiri 2023 berikut ini:
Cara Daftar Ulang UNM 2023 Jalur Mandiri
1. Kunjungi laman https://registrasi.unm.ac.id/mabaunm/
2. Centang pada kotak persetujuan
3. Klik Login
4. Masukkan nomor pendaftaran dan tanggal lahir yang digunakan saat mendftar
5. Masukkan kode verifikasi dan captcha
6. Klik Lanjut