TRIBUNNEWS.COM - Berikut persyaratan pendaftaran Taruna/Taruni Jalur Mandiri program D3 Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Barombong 2023 Gelombang 2.
Diketahui pendaftaran Taruna D3 Poltekpel Barombong 2023 Gelombang 2 ini dibuka sejak 1 Mei 2023 dan akan ditutup pada 1 September 2023.
Adapun pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui laman poltekpelbarombong.ac.id.
Mengutip dari Instagram @poltekpelbarombong, prodi yang tersedia untuk program D3 di antaranya Nautika, Permesinan Kapal dan Manajemen Transportasi Laut.
Baca juga: Pendaftaran Mahasiswa Baru UM Surabaya 2023 Gelombang 3 Ditutup 31 Agustus 2023, Ini Syaratnya
Persyaratan Pendaftaran
Syarat Daftar D3 Nautika
- Usia maksimal 23 tahun
- Pria atau Wanita
- Belum menikah dan sanggup tidak menikah selama masa pendidikan yang dibuktikan dengan surat keterangan belum pernah menikah
- Tinggi badan Pria minimal 160 cm, Wanita minimal 155 cm.
- Bagi lulusan SMA/MA/Sederajat jurusan IPA dengan wajib melampirkan foto copy rapor kelas 10, 11 dan 12
- Bagi lulusan SMK Pelayaran yang telah memiliki approval Program Studi Ahli Nautuka Tingkat IV
- Memiliki Surat Keterangan Catatan Kepolisian
- Memiliki Surat Keterangan Bebas Narkoba dari rumah sakit pemerintah dan kepolisian