TRIBUNNEWS.COM - Berikut kunci jawaban mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial atau IPS kelas 10 halaman 164 Kurikulum Merdeka.
Kunci jawaban halaman tersebut ada di Tema 3 yang berjudul Ilmu Ekonomi: Manusia dan Upaya Pemenuhan Kebutuhan.
Di halaman tersebut, siswa diminta untuk mengerjakan Lembar Aktivitas 3.
Kunci Jawaban IPS Kelas 10 Halaman 164 Kurikulum Merdeka
Bagaimana Mengelola Uang secara Efektif?
Baca juga: Kunci Jawaban IPS Kelas 9 Halaman 84 Kurikulum 2013: Essai, Uji Kompetensi
Tugas
• Sebagai Budi, kalian diminta untuk membuat pengelolaan keuangan, bagaimana mengelola uang tersebut secara efektif dengan memperhatikan berbagai pengeluaran?
Jawaban:
Pengelolaan Keuangan Budi
Uang Saku Sebesar Rp 450.000.
Dalam 1 bulan, berangkat sekolah 20 hari karena 1 pekan 5 hari sekolah.
Karena Muslim, Budi melaksanakan puasa setiap Senin dan Kamis secara rutin.
- Makan Siang: 12 hari x Rp 10.000 = Rp 120.000
- Dana Transportasi (Angkutan Kota PP): 20 hari x Rp 8000 = Rp 160.000
- Dana Komunikasi Paket Kuota 30 hari: Rp 85.000
- Dana Sosial setiap Jumat di sekolah: 4 hari x Rp 5000 = Rp 20.000