TRIBUNNEWS.COM - Berikut kunci jawaban IPA kelas 9 Semester 1 Kurikulum 2013 halaman 192, 193, dan 194.
Pada soal IPA kelas 9 halaman 192, 193, dan 194, siswa diminta untuk menjawab soal uji kompetensi pilihan ganda.
Sebelum melihat kunci jawaban IPA kelas 9 halaman 192, 193, dan 194, siswa diharapkan dapat mengerjakan soal secara mandiri.
Tribunnews.com tidak bertanggung jawab atas kesalahan kunci jawaban IPA kelas 9 halaman 192, 193, dan 194.
Uji Kompetensi Pilihan Ganda
A. Pilihlah salah satu jawaban yang paling tepat!
1. Sebuah penggaris plastik yang digosokkan pada kain wol akan bermuatan … karena ….
A. negatif, muatan negatif dari kain wol berpindah ke plastik
B. positif, muatan positif dari kain wol berpindah ke penggaris plastik
C. positif, muatan negatif dari penggaris plastik berpindah ke kain wol
D. negatif, muatan positif dari penggaris plastik berpindah ke kain wol
Jawaban: A
2. Muatan A tampak menolak muatan B tetapi menarik muatan C. Jika muatan C menolak muatan D positif, maka dapat dipastikan bahwa ….
A. A bermuatan positif, B bermuatan positif, dan C bermuatan negatif
B. A bermuatan negatif, B bermuatan negatif, dan C bermuatan positif
C. A bermuatan positif, B bermuatan negatif, dan C bermuatan negatif
D.A bermuatan negatif, B bermuatan positif, dan C bermuatan negatif
Jawaban: B
3. Fungsi elektroskop untuk ….
A. mengetahui ada tidaknya muatan pada sebuah benda
B. mengukur besar muatan pada sebuah benda
C. menghasilkan muatan dalam jumlah yang besar
D. mengetahui besar gaya Coulomb dua benda bermuatan
Jawaban: A