News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2018

Jelang Laga Uruguay vs Prancis: Pendukung Les Bleus Ejek Betis Edinson Cavani

Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Sapto Nugroho
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pendukung Timnas Uruguay dan Prancis saling ejek di Jalan Bolshaya Pokrovskaya, Kota Nizhny Novgorod, Rusia, Rabu (4/7/2018) malam waktu setempat. Timnas Uruguay dan Prancis akan berhadapan pada babak perempat final Piala Dunia 2018 di Stadion Nizhny Novgorod, Jumat (6/7/2018) sore waktu setempat atau Jumat malam WIB.

Pria itu kemudian berteriak, "Cavani, Cavani, Cavani."

Pemain Timnas Uruguay, Edinson Cavani merayakan golnya ke gawang Timnas Portugal dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Stadion Fisht, Sochi, Rusia, Minggu (1/7/2018) dini hari WIB. (Twitter @FIFAWorldCup)

Pendukung Timnas Uruguay kemudian membalas ejekan itu.

Mereka menggigit telapak tangan masing-masing.

Mereka berteriak, "Suarez, Suarez, Suarez."

Baca: Tonton Adu Penalti, Pendukung Timnas Inggris Ini Katupkan Tangan

Ini menyinggung tindakan kontoversial Luis Suarez terkait isu rasialisme kepada Patrice Evra, bek asal Prancis, beberapa tahun lalu.

Ejekan soal Edinson Cavani sangat tepat sasaran bagi pendukung Timnas Uruguay.

Ya, penyerang berjulukan El Matador itu hampir bisa dipastikan tidak akan bermain saat pertandingan babak perempat final Piala Dunia 2018 melawan Timnas Prancis di Nizhny Novgorod, Jumat (6/7/2018) sore waktu setempat atau Jumat malam WIB.

Edinson Cavani mengalami cedera otot betis saat pertandingan babak 16 besar melawan Timnas Portugal.

La Celeste, julukan Timnas Uruguay, tanpa Edinson Cavani ibarat sayur tanpa garam.

Demikian yang dikatakan Blaise Matuidi, gelandang Timnas Prancis.

Blaise Matuidi pernah bermain satu tim dengan Edinson Cavani di Paris Saint-Germain (PSG).

Pemain Timnas Uruguay, Edinson Cavani (kanan) mencetak gol ke gawang Timnas Portugal melalui sundulan kepala dalam laga babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Stadion Fisht, Sochi, Rusia, Minggu (1/7/2018) dini hari WIB. (Twitter @FIFAWorldCup)

"Uruguay tanpa Cavani tidak sama. Tidak mudah menggantikan seorang penyerang terbaik di dunia. Ini kesulitan untuk mereka," ujar Blaise Matuidi seperti dikutip dari Daily Mail.

Si Matador, julukan Edinson Cavani, adalah pahlawan kemenangan La Celeste, julukan Timnas Uruguay, di babak 16 besar.

Mantan penggawa Napoli itu mencetak dua gol kemenangan La Celeste.

Baca: Demi Mudahkan Penonton, Pemerintah Bangun Stasiun Metro yang Langsung Terhubung dengan Stadion

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini