TRIBUNNEWS.COM - Mantan pemain Barcelona dan Inter Milan, Samuel Eto'o membuat prediksi yang tergolong aneh perihal juara Piala Dunia 2022 Qatar.
Samuel Eto'o yang juga pernah membela panji Chelsea memprediksi akan adanya all Afrika di partai final Piala Dunia 2022.
Menurut Eto'o, Maroko dan Kamerun akan menembus laga puncak turnamen mayor empat tahunan ini. Dan jelas, Eto'o menempatkan negaranya, Kamerun sebagai kampiun.
Baca juga: Daftar Skuad Resmi Timnas Prancis di Piala Dunia 2022: Tanpa Kiper AC Milan, Nkunku si Newbie
Prediksi yang dilontarkan oleh mantan penggawa Timnas Kemerun ini tergolong aneh.
Sejak turnamen Piala Dunia digelar, 1930, tidak ada satupun wakil negara dari Afrika yang berhasil menyandang titel juara dunia.
Jangankan juara, untuk menembus partai semifinal tidak ada sama sekali negara asal Afrika yang mampu melakukannya sepanjang gelaran Piala Dunia berlangsung.
Mentok, prestasi terbaik utusan Afrika ialah melenggang ke babak 8 besar. Hal itu pernah berhasil dilakukan oleh Kamerun (1990), Senegal (2002) dan Ghana (2010).
Hal ini kemudian berbagai media luar seperti Sportbible dan Dailymail menyebut prediksi Eto'o menempatkan Kemerun sebagai kandidat kuat Juara Piala Dunia 2022 terbilang aneh.
Prediksi Partai Final Piala Dunia 2022 Via Samuel Eto'o
Di mata Eto'o, sudah waktunya negara-negara wakil Afrika berbicara banyak di ajang Piala Dunia.
Piala Dunia 2022 Qatar menjadi momen yang tepat bagi Eto'o agar Maroko, Senegal, Tunisia, Kamerun dan Ghana membuktikan tajinya.
"Afrika selalu memiliki potensi untuk mencapai Piala Dunia yang sukses, tetapi kami tidak selalu menunjukkan wajah terbaik kami hingga saat ini," buka Eto'o seperti yang dikutip dari laman ESPN.
"Selama bertahun-tahun, tim Afrika telah memperoleh lebih banyak pengalaman, dan saya pikir mereka siap tidak hanya untuk berpartisipasi di Piala Dunia, tetapi juga untuk memenangkannya," tambah eks pemain Inter Milan.
Eto'o mengatakan Timnas Maroko asuhan Walid Regragui akan mengalahkan Portugal, Spanyol dan Prancis dalam perjalanan ke final.
Adapun Kamerun, sementara itu, akan mengalahkan Belgia di perempat final sebelum mengalahkan Senegal di babak semifinal.
"Kamerun akan memenangkan final Piala Dunia melawan Maroko," ujar Eto'o memberikan prediksi.
Perlu diketahui, Afrika menempatkan lima wakilnya di Piala Dunia 2022, meliputi Senegal, Kamerun, Maroko, Tunisia, dan Ghana.
Namun untuk mewujudkan rute final dambaan Eto'o bukan hal yang mudah. Piala Dunia 2022 Qatar akan resmi mulai menggelar pertandingan pada 20 November atau 10 hari lagi.
(Tribunnews.com/Giri)