News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2022

Nasib Tragis Timnas Argentina Buktikan Favorit Juara Piala Dunia 2022 Cuma Label Belaka

Penulis: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ekspresi pemain depan Timnas Argentina, #10 Lionel Messi (kedua kanan) dan rekan setimnya di akhir laga sepak bola Grup C Piala Dunia 2022 antara Argentina melawan Arab Saudi di Stadion Lusail, di Lusail, utara Doha, Qatar, Selasa (22/11/2022). AFP/KHALED DESOUKI

Kiper Arab Saudi, Mohammed Al Owais, tampil ciamik. Dirangkum Whoscored, kiper Al Hilal ini membukukan lima penyelamatan krusial.

Tentu ini menjadi sorotan tersendiri bagi dirinya. Mengingat La Albiceleste, julukan Argentina, dihuni deretan bomber kelas wahid.

Sebut saja Lionel Messi, Angel Di Maria, Lautaro Martinez hingga Paulo Dybala menjadi bukti bagaimana garangnya lini serang tim besutan Lionel Scaloni tersebut.

Arab Saudi juga memberikan pelajaran, tim-tim golongan Argentina seperti Brasil, Prancis, hingga Belgia yang masuk kandidat juara Piala Dunia 2022 bukannya tim yang tak tersentuh kekalahan.

Pasca-pertandingan, Herve Renard selaku pelatih Timnas Arab Saudi pun seakan tak percaya jika timnya bisa menggulingkan Argentina.

Apalagi Tim Tango menuju World Cup 2022 Qatar dengan catatan tak tersentuh kekalahan dalam 36 pertandingan.

“Mereka datang ke sini tanpa kalah dalam 36 pertandingan, mereka adalah juara Amerika Selatan, mereka memiliki pemain-pemain yang luar biasa tapi inilah sepak bola, terkadang hal-hal yang benar-benar gila bisa terjadi," terangnya, dikutip dari laman TalkSport.

Namun terlalu dini memang untuk memvonis bahwa kekalahan dari Arab Saudi akhir segalanya bagi Lionel Messi cs di ajang turnamen mayor empat tahunan ini.

Masih ada dua laga melawan Meksiko dan Polandia guna menjaga asa lolos ke babak 16 besar.

Namun setidaknya dengan kemenangan Arab Saudi, tim yang dilabeli favorit juara Piala Dunia 2022 bukannya kesebelasan yang 'haram' tersentuh kekalahan.

(Tribunnews.com/Giri)

Baca Juga:

Berita Piala Dunia 2022 Qatar

Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022

Daftar Wasit Piala Dunia 2022

Profil 8 Stadion Piala Dunia Qatar

Daftar Peserta dan Pembagian Grup Piala Dunia 2022

Sejarah Piala Dunia atau FIFA World Cup

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini