TRIBUNNEWS.COM - Dilansir Aljazeera.com terlihat beberapa warga mengibarkan bendera Palestina di luar lapangan ketika Piala Dunia 2022 berlangsung.
Bendera Palesina dikibarkan oleh komunitas masyarakat Palestina yang berdomisili di Doha, Qatar.
Piala Dunia 2022 digunakan sebagai wadah untuk menyuarakan aspirasi warga Palestina supaya dapat didengar dunia.
"Piala Dunia memberi kami wadah supaya suara kami dapat didengar," kata Bader, seorang warga Palestina yang berada di Qatar.
Baca juga: Piala Dunia 2022 Qatar jadi Ajang Pertarungan Ideologi LGBT dan Kemerdekaan Palestina
Lokasi parade pengibaran ini di dekat Stadion Lusail.
Stadion dengan kapsitas terbesar di Qatar dan menjadi perhelatan partai final Piala Dunia 2022.
Identitas warga Palestina tidak hanya ditunjukan dengan benderanya saja.
Namun mereka berbondong-bondong menggunakan pakaian yang mengidentifikasi Palestina.
Seperti menggunakan kaos yang bertuliskan "Free Palestine" lengkap dengan gambar bendera negara tersebut.
Komunitas warga Palestina menyanyikan lagu sambil membuat lingkaran membuat lingkaran dan sorakan.
Segerombolan orang tersebut menyanyikan lagu yang berjudul Dammi Falastini atau yang berartikan Darahku adalah Palestina.
Seorang sumber, Bader menjelaskan bahwa lagu tersebut berisikan tentang Palestina.
"Lirik di dalam lagu itu menceritakan kehidupan kelam di tanah air kami,"
"Negara Palestina merupakan sumber kehidupan kami,"