Ia mencetak gol kedua Samurai Biru pada menit ke-83.
Dikutip dari Whoscored, pada laga tersebut Asano mencatatkan lima tembakan (satu berbuah gol) dan melakukan umpan sukses sebesar 83 persen.
Asano memiliki kesamaan dengan Kubo, bisa dimainkan dalam beberapa posisi: gelandang serang tengah, gelandang serang kanan, gelandang serang kiri, dan gelandang kanan.
Kekuatan utamanya adalah pada umpan terobosan dan tembakan dari jarak jauh.
3. Takehiro Tomiyasu
Tomiyasu adalah bek berumur 24 tahun yang bermain untuk klub Arsenal.
Ia merupakan pemain belakang yang serbabisa.
Tomiyasu bisa dimainkan sebagai bek kanan, bek kiri, dan bek tengah.
Kaki kanan dan kaki kirinya sama kuat sehingga memudahkannya untuk bermanuver di atas lapangan.
Saat laga melawan Jerman ia masuk pada babak kedua dan bermain selama 45 menit.
Dalam laga tersebut ia berhasil mencatatkan umpan sukses sebesar 90 persen.
Kehadirannya di lini belakang Jepang akan bisa menyulitkan Campbell cs. sebab Tomiyasu merupakan sosok yang unggul dalam hal duel udara dan memberikan umpan crossing.
BACA:
Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022
Profil 8 Stadion Piala Dunia Qatar
Daftar Peserta dan Pembagian Grup Piala Dunia 2022
Sejarah Piala Dunia atau FIFA World Cup
(Tribunnews.com/Muhamad Deni Setiawan)