TRIBUNNEWS.COM - Timnas Denmark bakal menantang Australia di laga pamungkas penyisihan Grup D Piala Dunia 2022 pada Rabu, (30/11/2022) malam WIB.
Tiga poin menjadi harga mati bagi Tim Dinamit (julukan Timnas Denmark) jika ingin tampil di babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Pasalnya, Timnas Denmark saat ini hanya mampu meraih satu angka dari dua laga yang sudah mereka jalani di turnaman empat tahunan itu.
Baca juga: Skenario Lolos 16 Besar Grup C Piala Dunia 2022: Argentina Bisa Tersingkir, Arab Saudi Butuh Menang
Dalam laga perdana melawan Tunisia, Christian Eriksen dan kolega diimbangi Timnas Tunisia dengan skor kaca mata, 0-0.
Alih-alih bangkit di laga kedua, Tim Dinamit justru keok saat bersua Timnas Prancis dengan skor tipis 1-2.
Untuk mengunci tiket 16 besar Piala Dunia 2022, Denmark harus menambah tabungan poin mereka menjadi 4 angka.
Dengan harapan, di laga lain, Timnas Tunisia tak mampu mengalahkan Timnas Prancis dengan skor mencolok.
Untungnya, Tim Dinamit berpengalaman menghadapi situasi krusial di laga pamungkas.
Euro 2020 lalu adalah contoh dari magis anak asuh Kasper Hjulmand itu.
Meski mengawali Euro 2020 dengan terseok-seok, Timnas Denmark mampu dibawanya bangkit dalam laga krusial.
Dalam laga pamungkas, tim Kasper Hjulmand menghancurkan Russia dengan skor mencolok 4-1.
Berhasil melaju ke babak 16 besar semangat The Dinamit makin menjadi-jadi.
Mereka bermain penuh dedikasi untuk Christian Eriksen yang sempat mengalami collapse di babak penyisihan grup saat bersua Finlandia.
Wales yang saat itu memiliki Gareth Bale yang sedang apik-apiknya mereka lumat dengan skor mencolok empat gol tanpa balas.