"Namun yang membuatku aneh, ini sebuah tim, kelompok yang sudah terbentuk secara lama. Jadi aneh ketika melihat mereka canggung satu dengan yang lain," sambung istri Dries Mertens.
Sedikit banyak kondisi ini bakal mengganggu persiapan Timnas Belgia yang nanti malam melawan Kroasia.
2. Roberto Martinez Salah Pilih Striker
Timnas Belgia bisa dikatakan menjadi tim favorit juara Piala Dunia 2022 terburuk. Bahkan lebih jelek ketimbang Jerman.
Bagaimana tidak, dengan skuat mentereng, mereka hanya mampu melesakkan stau gol dari dua pertandingan.
Koleksi gol tersebut dibukukan mantan pemain Chelsea, Michy Batshuayi.
Ini menjadi pertanyaan, mengapa lini serang Setan Merah, julukan Belgia, begitu tumpul.
Roberto Martinez sempat mendapatkan banyak kritik ketika tetap membawa Romelu Lukaku yang mengalami cedera.
Bahkan striker Inter Milan ini melewatkan sepasang laga fase grup Piala Dunia 2022 bersama Belgia.
Zero kontribusi dari Lukaku bisa menjadi alasan mengapa Timnas Belgia terpuruk.
Belum lagi Roberto Martinez menyingkirkan Divock Origi. Meski penampilannya terbilang B aja bersama AC Milan, namun dari sudut pandang kebugaran, dia lebih baik ketimbang Romelu Lukaku.
3. Terlalu Jemawa dengan Label Generasi Emas
Timnas Belgia di Piala Dunia 2022 erat kaitannya dengan label "Generasi Emas".
Namun realita tak sesuai dengan julukan yang diberikan. Timnas Belgia kesulitan untuk bersaing di Grup F bersama Maroko, Kroasia dan Kanada.