TRIBUNNEWS.COM - Pemain Timnas Korea Selatan Hwang Hee-chan mendapat sorotan setelah kemenangan timnya mengalahkan Portugal.
Hwang Hee-chan menjadi pahlawan kemenangan bagi Korea Selatan berkat golnya di menit 90+1' saat melawan Portugal.
Bukan sekadar menjadi penentu kemenangan, gol Hwang Hee-chan ini juga meloloskan Korea Selatan ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.
Korea Selatan sama-sama memiliki 4 poin dengan Uruguay, namun pasukan Taeguk Warriors unggul dalam hal produktivitas gol.
Hwang Hee-chan yang bermain sejak menit 65' ini pun dinobatkan sebagi Man Of The Match di laga itu.
Baca juga: Hasil Korea Selatan vs Portugal: Menang 2-1, Taeguk Warriors Dampingi Ronaldo Cs ke 16 Besar
Ini adalah pertandingan pertama Hwang Hee-chan di Piala Dunia 2022, setelah di dua laga sebelumnya tak dimainkan.
Namun ia langsung bisa menjawab kepercayaan yang diberikan padanya dengan menjadi pahlawan kemenangan Timnas Korea Selatan.
Nama Hwang Hee-chan langsung ramai menjadi perbincangan di jagat maya, termasuk Twitter.
Muncul satu fakta mengenai Hwang Hee-chan ini, ternyata pemain yang kini membela Wolverhampton ini pernah bersua melawan Evan Dimas.
Momen itu terjadi ketika Timnas U-19 bertanding melawan Timnas U-19 Korea Selatan di ajang Kualifikasi Piala Asia U-19 2014 pada 2013 silam.
Saat itu Evan Dimas dkk memenangkan pertandingan dengan skor 2-3 dari Timnas U-19 Korea Selatan.
Evan Dimas Darmono menjadi pahlawan pada laga tersebut dengan mencetak tiga gol untuk skuad Garuda Nusantara.
Baca juga: Klasemen Akhir Grup H Piala Dunia 2022: Portugal Tetap di Atas, Korea Selatan Lolos 16 Besar
Hwang Hee-chan tak berdaya pada laga itu. Ia kesulitan menembus pertahanan Timnas Indonesia U-19.
Namun apa yang terjadi pada karir dua sosok tersebut saat ini sudah berbeda nasib.