“Saya sangat, sangat bangga menjadi orang Maroko sekarang, wow, wow, wow. Luar biasa, ini perasaan terbaik di dunia saat ini,” kata Khadija.
“Saya tidak sabar menunggu pertandingan selanjutnya. Kami tinggal di Qatar. Kami tidak akan pulang,” kata dia.
Baca juga: Preview Maroko vs Portugal di Perempat Final Piala Dunia 2022: Head to Head Kedua Tim Seimbang
Setelah menyingkirkan dua raksasa Eropa yaitu Belgia dan Spanyol, hadangan besar kembali mengintai Maroko pada babak perempat final Piala Dunia 2022.
Hakim Ziyech Cs akan bertemu dengan Ronaldo Dkk dari Portugal.
Selecao das Quinas dipastikan akan menjadi lawan berat yang harus dihadapi Maroko di fase delapan besar Piala Dunia 2022.
Laga melawan Portugal tentu takkan semudah Maroko seperti saat mengalahkan Spanyol di babak 16 besar.
Kedalaman skuat, performa ganas dan kesolidan permainan Portugal akan menjadi ujian tersendiri bagi Portugal yang dibesut Fernando Santos.
Terlebih Portugal baru saja menuai hasil apik di babak 16 besar dengan membantai Swiss dengan skor telak 6-1.
Layak dinanti sejauh mana Maroko bisa melaju di Piala Dunia 2022 yang saat ini tengah berlangsung di Qatar.
BACA:
Download Gambar Jadwal 16 Besar Piala Dunia 2022 Live SCTV, Dimulai Belanda vs Amerika Serikat
Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022
Profil 8 Stadion Piala Dunia Qatar
Daftar Peserta dan Pembagian Grup Piala Dunia 2022
Sejarah Piala Dunia atau FIFA World Cup
(Tribunnews.com/Tio)