Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Priyono dari Qatar
TRIBUNNEWS.COM - Begini suasana latihan Timnas Argentina di Qatar University Training Site 3, Qatar, Kamis (8/12/2022).
Seperti yang diketahui, Timnas Argentina akan menantang Belanda di perempat final Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail, Sabtu (10/12/2022) dini hari WIB.
Jurnalis Tribunnews, Eko Priyono, berkesempatan mengunjungi sesi latihan Timnas Argentina di Qatar University Training Site 3, Qatar, Kamis (8/12/2022).
Dari pantauan langsung via Facebook Wartakota, banyak media yang meliput sesi latihan Lionel Messi dan kawan-kawan tersebut.
Para media terlihat mengabadikan momen latihan Timnas Argentina di sisi pinggir lapangan.
Baca juga: Piala Dunia 2022 - Suporter Timnas Argentina Ini Puji Sikap Warga Qatar: Mereka Saling Menghargai
Sesi Latihan Timnas Argentina
Dalam sesi latihan tersebut, skuad Timnas Argentina terlihat melakukan dengan sungguh-sungguh.
Pada awalnya, para pemain melakukan latihan di pinggir lapangan.
Para pemain terlihat melingkar lalu mengumpan bola kepada rekannya secara bergantian.
Baca juga: Formasi Timnas Brasil Lawan Kroasia Babak 8 Besar Piala Dunia 2022, Lengkap Prediksi Skor dan H2H
Selang beberapa waktu kemudian, latihan dilakukan di tengah lapangan.
Saat berada di tengah lapangan, mereka tampak melakukan sesi latihan menendang bola secara bergantian.
Mereka menendang bola dengan menggunakan alat penanda rintangan berwana kuning.
Baca juga: Lima Rekor Lionel Messi seusai Timnas Argentina Kalahkan Australia di Piala Dunia 2022
Akan Mentang Timnas Belanda