News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Dunia 2022

Piala Dunia 2022 Ramah Penyandang Disabilitas, Pastikan Semua Orang Bisa Menikmati Pertandingan

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Potret suporter Timnas Iran penyandang disabilitas ketika merayakan kemenangan yang diraih skuad Team Melli atas Wales. Piala Dunia 2022 Qatar ramah akan penyandang disabilitas.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Priyono dari Qatar

TRIBUNNEWS.COM - Piala Dunia 2022 Qatar ramah terhadap penyandang disabilitas.

Hal tersebut dikatakan oleh Hendriyadi Daeng Sila, orang Indonesia yang bertugas sebagai Venue Sustainability Coordinator Piala Dunia 2022.

Pria yang akrab disapa Hendri tersebut bertugas memastikan bahwa fasilitas aksesibilitas Piala Dunia 2022 bisa dimanfaatkan oleh pengunjung dengan baik.

Jurnalis Tribunnews, Eko Priyono, berkesempatan bertemu dan mewawancarai langsung Hendri, Senin (12/12/2022).

Hendriyadi Daeng Sila, orang Indonesia yang bertugas sebagai Venue Sustainability Coordinator Piala Dunia 2022. Ia menjelaskan bahwa Piala Dunia 2022 Qatar ramah akan penyandang disabilitas.(Tribunnews.com/Eko Priyono)

Baca juga: Hendriyadi Daeng Sila, Orang Indonesia yang Jadi Venue Sustainability Coordinator Piala Dunia 2022

Piala Dunia 2022 Ramah Penyandang Disabilitas

Melalui siaran langsung via Facebook Wartakota, Hendri menjelaskan terkait bagaimana Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022 memfasilitasi penyandang disabilitas dalam menonton pertandingan.

"Qatar mencoba untuk menyampaikan nilai-nilai memuliakan tamu, itu dibuktikan dengan situasi di setiap pertandingannya."

"Misalnya saja di tim saya, kita memastikan ketika penyandang disabilitas turun dari metro maupun yang sedang berada di parkiran, sudah ada relawan yang mengarahkan sampai ke pintu masuk."

"Tersedia insfrastruktur dan sumber daya manusia yang mendukung mereka."

"Sehingga, mereka bisa mmenontn pertandingan di tempat duduk stadion dengan nyaman," kata Hendri.

Baca juga: Piala Dunia 2022 Segera Berakhir, Suasana Kampung Suporter di Qatar Sudah Mulai Sepi Pengunjung

Sama Halnya dengan Wanita dan Anak

Selain itu, Hendri juga mengatakan bahwa Piala Dunia 2022 juga ramah akan wanita dan anak.

"Kemudian bagi wanita dan anak, itu diperhatikan."

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini