TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan bahwa relawan pendukungnya tidak akan menggunakan isu Suku Agama Ras dan Antargolongan (SARA) dalam kampanye pemilihan presiden (pilpres) 2019 nanti.
Dia mengatakan, kontestasi pilpres itu harus diisi dengan adu ide dan gagasan.
Baca: Greysia Polli Bantu Korban Bencana di Jepang
"Oh tidak (tak akan gunakan isu SARA). Dari dulu kan kita selalu menyampaikan optimisme, menyampaikan program, apa yang telah kita kerjakan," kata Jokowi usai memberikan pengarahan di Rakornas IV Relawan Pro Jokowi (Projo) di Grand Sahid Hotel, Jakarta Pusat, Minggu (16/9/2018).
Jokowi mengatakan, dari dulu dia dan pendukungnya selalu menyampaikan optimisme dan program ke depan.
Baca: Keistimewaan Sneaker Muscle Trainer, Sepatu yang Dipercaya Dapat Turunkan Berat Badan
Selain itu, dia juga meminta kepada relawan agar menyampaikan apa saja yang telah dia perbuat selama memimpin Indonesia.(*)