Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN), Yandri Susanto mengatakan, tim sukses Koalisi Adil Makmur Prabowo Subianto-Sandiaga Uno tak hanya berisi tokoh dari partai politik koalisi yaitu PKS, PAN, Gerindra, Demokrat, dan Berkarya.
Ia mengungkapkan, ada sejumlah tokoh Islam yang akan mengisi posisi di timses Prabowo-Sandi.
Baca: TGB Sebut Berita Dugaan Korupsi Divestasi PT Newmont Rusak Kehormatan dan Integritasnya
“Tadi malam disampaikan bahwa unsur dari Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) Ulama dan ulama senior akan menjadi bagian dari tim sukses, ini sedang kita inventarisir dulu,” ungkapnya, Rabu (19/9/2018).
Hal itu disampaikannya saat menghadiri rapat pematangan tim pemenangan di kediaman Prabowo Subianto, Jalan Kartanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Namun, Yandri belum mau membocorkan siapa saja tokoh GNPF dan ulama yang sudah dipastikan menjadi bagian dari timses Prabowo-Sandi.
Baca: Kemlu RI : 34 WNI Jadi Korban Penyanderaan di Fillipina Selatan, Dua Masih Disandera
Akan tetapi, ia memastikan nama aktivis gerakan #2019GantiPresiden Neno Warisman akan masuk ke dalam timses, bahkan menduduki posisi wakil ketua.
“Semalam Bu Neno juga hadir dalam rapat tim pemenangan, beliau cerita mengenai suka duka gerakan #2019GantiPresiden, kemudian Pak Prabowo meminta beliau menjadi wakil ketua timses, dan Bu Neno menyatakan siap mengemban amanah itu,” tuturnya.