News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2019

Masuki Masa Kampanye, Neno Warisman Tetap Suarakan #2019gantipresiden

Penulis: Rizal Bomantama
Editor: Choirul Arifin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Neno Warisman saat meladeni permintaan berswafoto dengan sejumlah jemaah pengajian di Pancoran Mas, Depok, Rabu (15/8/2018).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rizal Bomantama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Walaupun telah memasuki masa kampanye Pilpres 2019, Neno Warisman mengatakan pihaknya akan tetap menyuarakan gerakan #2019gantipresiden.

“Kami tetap dalam barisan #2019gantipresiden, kami tetap suarakan tagar yang sama,” ucap Neno Warisman di Komnas HAM, Jakarta Pusat, Selasa (25/9/2018).

Namun Neno menegaskan di masa kampanye ini gerakan #2019gantipresiden akan menambahkan aspirasi untuk mendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Neno yang juga wakil ketua Badan Kampanye Nasional (BKN) Prabowo-Sandi menyatakan hal tersebut akan membuat para aktivis #2019gantipresiden lebih tenang dalam menjalankan deklarasi.

Inisiator Deklarasi #2019gantipresiden, Neno Warisman memuji kehadiran Ketua Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Sulsel, Dr Majdah Muhyiddin Zain dalam Deklarasi #2019gantipresiden di Monumen Mandala, Jl Jenderal Sudirman, Makassar, Sulsel, Minggu (12/8/2018). (Istimewa)

“Sekarang gerakan #2019gantipresiden sudah menambahkan komunikasi kepada masyarakat dengan aspirasi sudah waktunya Prabowo-Sandi, supaya lebih tenang dalam menjalankan deklarasi atau acara apapun karena sudah bergabung dengan Prabowo-Sandi,” imbuhnya.

Baca: Pendaftaran CPNS 2018 Dimulai Hari Ini Hingga 10 Oktober

Neno sendiri mengatakan dirinya dalam waktu dekat akan berkunjung ke Padang dan Aceh untuk menyuarakan hal tersebut pada akhir September 2018.

Ia pun berharap tak ada lagi persekusi seperti yang dialaminya beberapa waktu lalu lantaan sudah masuk masa kampanye.

“Kami juga berharap ada pemantauan dari Komnas HAM di Padang dan Aceh untuk memantau bila ada tindakan persekusi lagi,” ungkapnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini