TRIBUNNEWS.COM - Putri bungsu presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Inayah Wahid angkat bicara soal deklarasi dukungan kakaknya Yenny Wahid kepada Joko Widodo-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019.
Hal itu ia ungkapkan dalam program 'Metro Pagi Primetime' di Metro TV yang tayang Kamis (27/9/2018).
Inayah Wahid mengatakan, deklarasi dukungan yang dilakukan Yenny Wahid itu bersama dengan Barisan Kader Gus Dur (Barikade Gus Dur).
Baca: Nadirsyah Hosen Soroti Cara Yenny Wahid dalam Membuat Narasi sebelum Dukung Jokowi-Maruf
Dirinya menegaskan, Barikade Gus Dur dan Jaringan Gusdurian merupakan sesuatu yang berbeda.
Inayah menerangkan, Barikade Gus Dur dinahkodai Alissa Wahid sedangkan Jaringan Gusdurian dipimpin Yenny Wahid.
"Jadi kalau Mbak Lisa menjadi kapten dari Gus Dur yang bagian civil society-nya, dengan Jaringan Gusdurian. Deklarasi kemarin yang melakukan itu bukan Jaringan Gusdurian, karena tidak melakukan politik praktis," terang Inayah Wahid.