TRIBUNNEWS.COM – Pebulutangkis tunggal putri peringkat 39 dunia Maria Febe Kusumastuti akan mengerahkan kemampuan terbaiknya meski harus bersaing dengan rekan-rekannya di Pelatnas Cipayung saat mereka bertemu pada Pekan Olahraga Nasional (PON) di Pekanbaru, Riau. "Saingannya teman-teman di Pelatnas karena semua pemain Pelatnas, kecuali (Adriyanti) Firdasari main di PON," ujar Febe seperti dilansir di Antara.
Febe mengatakan, akan bersaing dengan peringkat 37 dunia Bellaetrix Manuputty yang memperkuat DKI Jakarta, ranking 41 dunia Aprilia Yuswadari yang bermain bagi kontingen DIY dan peringkat 57 dunia Linda Wenifanetri yang memperkuat kontingen Jawa Barat.
Pada PON yang acara pembukaannya dilaksanakan tanggal 11 September itu, Febe memasang target meraih medali emas untuk nomor perorangan yang akan dimulai Sabtu (15/9). "Targetnya emas lah," atlet asal PB Djarum Kudus itu.
Sementara itu, Ketua Delegasi Teknik Mimi Irawan mengatakan, pertandingan bulu tangkis PON akan dimulai Minggu (9/9/2012) dengan nomor beregu terlebih dahulu.
Cabang bulu tangkis PON diikuti total 17 kontingen di antaranya tuan rumah Riau, DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur, namun hanya 10 kontingen yang ambil bagian dalam nomor beregu. "Jumlah tersebut adalah hasil Pra PON," ujar Mimi Irawan.
Mimi mengatakan, untuk pertandingan bulu tangkis di Gelanggang Remaja tersebut digelar empat lapangan. Ditanya mengenai tempat pertandingan, Febe mengatakan, kondisi lapangan cukup bagus dan memadai. "Lapangan bagus, enak kok," kata Febe yang sudah dua kali menjajal lapangan tersebut sebelum pertandingan dimulai.
Sementara itu, Ketua Umum KONI Pusat, Tono Suratman mengimbau, agar semua daerah mendukung penuh suksesnya PON XVIII Pekanbaru, Riau. Menurutnya, PON merupakan cikal bakal pemantauan atlet yang akan dijaring masuk Pelatnas SEA Games XXVII di Myanmar tahun 2013.
"Para atlet yang mampu menunjukkan prestasi puncak di PON XVIII Pekanbaru, Riau berpeluang masuk Pelatnas SEA Games. Dengan harapan, saat tampil di Myanmar dapat menyuguhkan prestasi terbaiknya bagi kontingen Indonesia," ujar Tono Suratman dikutip di situs Satlakprima.
Ia mengakui, tuan rumah PON XVIII Pekanbaru, Riau berusaha keras menyelesaikan venues cabang olahraga yang digelar di PON. Sementara tempat pertandingan, sudah rampung, tinggal alat penunjang seperti pagar dan jalan.
Dalam pagelaran di PON XVIII nanti yang paling diutamakan adalah tempat pertandingan. Bila tempat pertandingan sudah rampung, maka atlet tinggal berlaga mengadu kepiawaian dalam cabangnya masing-masing.
Hal itu tentunya yang sangat diperhatikan tuan rumah Riau dan berpacu menyelesaikan semua venues di PON XVIII. Dengan harapan pagelaran PON berjalan lancar mulai dari pembukaan hingga penutupan nantinya. (Tribunnews/mba)