TRIBUNNEWS.COM, PEKANBARU -Menghadapai pertandingan perdana, tim bola basket PON Kepulauan Riau mulai atur startegi. Hal lain yang dilakukan, adalah menjaga kekompakakan para pemainnya menghadapi Tim Bola BAsket dari Jawa Timur di Hall A Lapangan Rumbai, Pekanbaru, Minggu(/9/2012) siang.
Pelatih sekaliggus Tim Manager Bola BAsket Kepri, Asmin Patros saat dijumpai Tribun, Sabtu(8/9/2012) mengungkapkan, anak asuhnya diarahkan untuk bisa bermain secara maksimal dalam pertandingan perdana besok.
"Saya arahkan mereka untuk bermain 'Nothing To Lose' . Agar tidak menambah beban selama pertandingan," ungkapnya.
Ia mengakui ketangguhan dan keunggulan pemain bola basket asal Jawa Timur. Namun demikian pihaknya sangat yakin semua pemain basket asal kepri tersebut bisa menunjukan pola-pola permaianan yang tidak mengecewakan.
"Kalau bicara soal target, tentunya semua cabang olahraga menginginkan medali emas. Namun untuk basket kami tidak terlalu memaksakan target semata, ya jika dapat medali kita senang juga lah," katanya yakin.