News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Cerita Tompi Kembangkan T-Space, Proyek Properti Gaya Hidup di Kawasan Bintaro

Penulis: Hasiolan Eko P Gultom
Editor: Hendra Gunawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Lokasi dari T-Space di Kawasan Bintaro. Lokasi ini menjadi proyek properti terkait gaya hidup. (HO/IST)

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selain menggeluti profesi sebagai dokter bedah plastik, dr. Tompi baru-baru ini terjun ke dunia properti dengan mendirikan ruang kolaborasi dengan nama T-Space yang dikemas dalam konsep unfinished building atau mirip seperti bangunan industrial.

Lokasinya berada di kawasan Bintaro Sektor 9, Jakarta Selatan. Dia mengatakan, konsep yang dipilihnya ini dapat membuat setiap ruangan memberikan makna dan nilai tersendiri.

“Di Jakarta bangunan seperti ini kan kurang lazim, ya, makanya saya ingin konsep bangunan yang kuat di lines dan space. Karena nanti yang akan membagi rasa itu justru isian-isianny," tuturnya baru-baru ini.

Baca juga: Pemerintah Siapkan Insentif untuk Industri Properti, PPN Ditanggung Negara

Dia mengatakan, pada saat lukisan masuk dan mulai dipasang, kemudian pohon, hingga pemilihan furniture, arah tempat duduk, dan directions-nya, item-item tadi akan jadi isiannya.

"Menurut saya itu yang akan kasih makna sehingga nggak perlu banyak sekat-sekat,” ujar dr. Tompi.

Dokter Tompi menjadikan T-Space sebagai destinasi gaya hidup yang tidak jauh-jauh dari kesehatan. Misalnya, dia melengkapinya juga dengan klinik perawatan wajah bernama Beyoutiful Clinic.

Indonesia Sports Medicine Center (ISMC) yang merupakan layanan pendekatan medis untuk diagnosa cedera juga dia hadirkan di T-Space. Layanan ini terdiri dari kolaborasi antara dokter spesialis kedokteran olahraga, dokter spesialis ortopedi, dokter spesialis gizi, dan terapis.

T-Space juga menyediakan produk kecantikan hasil kolaborasi dr. Tompi dan sang istri, dr. Arti Indira, MGz, SpGK, FINEM. Menariknya lagi, di T-Space itu sendiri juga menyajikan steak house dengan nama El Profesor.

“Saya melihat, selama ini di klinik itu semua area terlalu dedicated. Saya berpikir gimana caranya kalau nunggu panggilan dokter itu nggak bosan. Jadi, kita bikin bukan untuk ruang tunggu pasien, kita jadikan ruang function aja. Salah satunya dengan area resto. Semua bisa pesan makan di sini, dengerin live perfomance, jadi nggak bosan,” kata dr. Tompi.

Baca juga: Perbankan dan Pengembang Properti Genjot Pembiayaan KPR Non Subsidi

Dr. Tompi mengaku sangat hati-hati dalam memilih produk sanitari di T-Space. Karena akan digunakan sebagai ruang kolaborasi dan serbaguna, maka produk sanitari yang digunakan harus berkualitas, tetapi tetap memberikan kesan estetik.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini