News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ramadan 2019

5 Hal yang Perlu Dihindari Ketika Menjalankan Ibadah Puasa di Bulan Ramadan 2019/1440 H

Penulis: Citra Agusta Putri Anastasia
Editor: Suut Amdani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi: 5 hal yang perlu dihindari karena dapat merusak amalan ibadah di bulan Ramadan 2019/1440 H.

Inilah lima hal yang perlu dihindari karena dapat merusak amalan ibadah di bulan Ramadan 2019/1440 H.

TRIBUNNEWS.COM - Bulan Ramadan 2019/1440 H adalah bulan yang penuh rahmat dan berkah.

Semua orang berlomba-lomba dalam melaksanakan amal baik di bulan Ramadan 2019/1440 H.

Namun, banyak juga orang yang melakukan kebaikan tetapi masih diiringi dengan dosa-dosa kecil.

Bahkan, tanpa mereka sadari, mereka telah sering melakukan hal tersebut di bulan Ramadan.

Baca: Ini 3 Waktu Mustajab untuk Berdoa dan Tak Akan Tertolak di Bulan Ramadan 2019/1440 H

Baca: 8 Hal yang Dapat Membatalkan Puasa Ramadan 2019/1440 H, Penting untuk Diperhatikan

Berikut lima hal yang perlu dihindari ketika menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan 2019/1440 H, dikutip dari Rumaysho.com :

1. Tanpa ilmu

Ibnul Qayyim rahimahullah berkata,

“Orang yang beramal tanpa ilmu bagai orang yang berjalan tanpa ada penuntun. Sudah dimaklumi bahwa orang yang rusak karena berjalan tanpa penuntun tadi akan mendapatkan kesulitan dan sulit bisa selamat. Taruhlah ia bisa selamat, namun itu jarang. Menurut orang yang berakal, ia tetap saja tidak dipuji bahkan dapat celaan.”

(Lihat Miftah Dar As-Sa’adah, 1:299)

2. Masih melakukan maksiat

“Puasa bukanlah hanya menahan makan dan minum saja. Akan tetapi, puasa adalah dengan menahan diri dari perkataan lagwu dan rofats. Apabila ada seseorang yang mencelamu atau berbuat usil padamu, katakanlah padanya, ‘Aku sedang puasa, aku sedang puasa’.”

(HR. Ibnu Khuzaimah, 3:242. Al-A’zhami mengatakan bahwa sanad hadits tersebut shahih).

Yang dimaksud dengan lagwu adalah mengucapkan perkataan yang sia-sia dan tidak bermanfaat.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini