News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ramadan 2019

Mutiara Ramadan: Kebiasaan Membentuk Karakter

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ilustrasi mengetik surat

Kebiasaan yang telah terbentuk lama dan kokoh satu sisi membuat seseorang nyaman dan mudah menjalani hidup.

Namun di sisi yang lain kebiasaan bisa menjelma menjadi penjara dan pembunuh.

Contoh paling mudah adalah kebiasaan makan dan minum yang tidak sehat, terlebih lagi yang mengandung alkohol tinggi dan zat adiktif.

Penggunanya tak ubahnya memelihara dan membesarkan musuh yang satu saat akan menyiksa dan membunuh dirinya.

Kita mudah melihat contoh tirani kebiasaan yang ujungnya telah menghancurkan karir hidup seseorang.

Mereka yang biasa mengambil hak orang lain meskipun kelihatannya sepele dan kecil, suatu saat jika kesempatan muncul akan berani melakukan korupsi dalam jumlah besar.

Mereka yang terbiasa berbicara kotor dan merendahkan orang lain, jangan kaget ketika jadi pejabat publik bicaranya seringkali tidak sopan dan menyakiti hati anak buah.

Kebiasaan bisa bermetamorfosis menjadi ideologi ketika berbaur dengan tradisi dan paham keagamaan serta bertemu dengan kalkulasi politik dan ekonomi.

Dalam masyarakat Indonesia yang majemuk ini terdapat puluhan, bahkan ratusan, kebiasaan berupa ritual-ritual adat dan keagamaan yang menurut pandangan orang modern tak lagi cocok.

Misalnya, selama bulan ramadan di kampung saya dulu setelah pukul 01.00 terdengar beduk masjid ditabuh keras-keras sampai pukul 03.00.

Maksudnya untuk membangunkan ibu-ibu agar mempersiapkan makan sahur untuk keluarga.

Kebiasaan ini rasanya tak lagi cocok dipertahankan.

Bagi keluarga yang memiliki jam bisa disetel untuk membangunkan kapan mereka mau.

Perubahan Teknologi

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini