TRIBUNNEWS.COM - Tata cara sholat Idul Fitri dan bacaan niatnya, dapat disimak di dalam artikel berikut ini.
Sebentar lagi, Hari Raya Idul Fitri akan dijumpai oleh umat Muslim.
Perlu diketahui, Hari Raya Idul Fitri tahun ini kemungkinan akan sama dengan Muhammadiyah, yakni pada Senin, 2 Mei 2022.
Hal tersebut diungkapkan oleh Direktur Jenderal Bimas Islam Kemenag, Kamaruddin Amin.
Baca juga: KUMPULAN Ucapan Selamat Idul Fitri 2022/1443 H dalam Bahasa Arab dan Inggris, Cocok Kirim ke Kerabat
Baca juga: HASIL Sidang Isbat Idul Fitri 1 Syawal 1443 H Jatuh pada Tanggal 2 atau 3 Mei? Cek di Sini
"Ada kemungkinan (jatuh di tanggal yang sama), tetapi tetap menunggu hasil sidang isbat," jelas Kamaruddin yang dikutip dari Kompas.com.
Saat Hari Raya Idul Fitri tiba, umat Muslim akan berbondong-bondong mendatangi masjid ataupun lapangan untuk melaksanakan sholat Idul Fitri.
Sholat Idul Fitri atau sholat Ied hukumnya sunnah, boleh dikerjakan sendiri ataupun dilakukan secara berjamaah.
Dikutip dari Buku Risalah Tuntunan Shalat Lengkap, waktu dikerjakannya sholat Idul Fitri dimulai dari terbit hingga tergelincirnya matahri.
Baca juga: Cara Membuat Twibbon Kartu Ucapan Selamat Idul Fitri 1443 H dan 30 Link Download Twibbon
Baca juga: 35 Twibbon Hari Raya Idul Fitri 2022, Ada yang Bertuliskan Taqabbalallahu Minna Wa Minkum
Lantas, bagaimana tata cara sholat Idul Fitri?
Simak berikut ini tata cara sholat Idul Fitri atau sholat Ied:
1. Sebelum salat, disunnahkan untuk memperbanyak bacaan takbir, tahmid, dan tasbih.
2. Salat dimulai dengan menyeru "ash-shalâta jâmi‘ah", tanpa azan dan iqamah.
3. Membaca niat salat idul fitri.
4. Membaca takbiratul ihram sambil mengangkat kedua tangan.