Sonar: Setiap Anak Punya Hak Sama Bermimpi dan Meraih Masa Depan yang Cerah
Eko Sutriyanto/Tribunnews.com
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setiap anak, tanpa terkecuali, memiliki hak yang sama untuk bermimpi dan meraih masa depan yang cerah.
Tidak peduli apa latar belakang mereka, di mana mereka tinggal, atau tantangan apa yang mereka hadapi, setiap anak berhak untuk mendapatkan kesempatan yang sama untuk berkembang dan mengejar cita-cita mereka.
Oleh karena itu, sangat penting bagi seluruh lapisan masyarakat untuk berperan aktif dalam menyalakan semangat, memberikan dukungan, serta membangkitkan optimisme dalam diri mereka.
Kegiatan sosial dan kolaborasi antara berbagai pihak adalah langkah konkret yang dapat membuka pintu-pintu harapan bagi anak-anak di lingkungan yang kurang beruntung.
Dalam upaya memberikan dukungan tersebut, PT Sonar Nusantara Utama melalui program 'Sonar Berbagi di Bulan Ramadan' berinisiatif untuk memberikan semangat dan inspirasi kepada anak-anak yang tinggal di lingkungan dengan banyak tantangan, namun kaya akan potensi.
"Program ini bertujuan untuk menciptakan kesempatan bagi mereka agar dapat berkembang lebih baik dan lebih optimis dalam menghadapi masa depan," kata CEO PT Sonar Nusantara Utama, Mas Esha Etlin Saratoga di Taman Baca Amalia Kampung Pemulung Ceger, Jakarta Jakarta Timur, belum lama ini seperti dikutip, Selasa (25/3/2025).
Melalui program ini, ia ingin menyampaikan kalau setiap anak, di mana pun mereka berada, berhak memiliki impian besar.
"Dan untuk itu, kami ingin turut mendukung mereka dengan cara yang sederhana namun bermakna," ujar Mas Esha.
Mendukung Pendidikan Akar Rumput
Taman Baca Amalia, sebagai tempat kegiatan berlangsung, menjadi simbol penting dalam perjuangan pendidikan akar rumput di tengah keterbatasan.
Taman baca ini tak hanya menyediakan ruang bagi anak-anak untuk belajar, tetapi juga menjadi tempat untuk mereka berkembang, bermimpi, dan menumbuhkan rasa percaya diri.
"Kami merasa tergerak untuk memberikan dukungan kepada para pengurus taman baca, khususnya Ibu Yati, yang telah mendedikasikan banyak waktu dan tenaga bagi masa depan anak-anak di sini. Beliau adalah contoh nyata pengorbanan dan dedikasi yang luar biasa untuk mencerdaskan anak bangsa," kata Esha.
Bantuan Pendidikan dan Operasional
Pada kegiatan yang diadakan menjelang waktu berbuka puasa tersebut, PT Sonar Nusantara Utama memberikan 20 paket perlengkapan sekolah, yang berisi alat tulis, buku bacaan, dan kebutuhan belajar lainnya.