News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kenaikkan Harga BBM

Mahasiswa Cirebon Kembali Unjuk Rasa

Editor: alfons nedabang
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Massa dari Gerakan Aksi mahasiswa dan Pemuda Anti Rezim SBY Boediono (Gampar), berunjuk rasa menuntut Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono membatalkan rencana menaikkan BBM, di DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (13/3/2012). Harga bahan bakar minyak jenis premium direncanakan akan dinaikan oleh pemerintah pada April mendatang, dengan tujuan mengurangi beban subsidi bbm dalam APBN. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA)

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ida Romlah

TRIBUNNEWS.COM, CIREBON - Mahasiswa Cirebon yang tergabung dalam Gerakan Aksi Mahasiswa Cirebon (GAM-C) menggelar unjuk rasa menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM), Kamis (15/3/2012).

Aksi dimulai dari perempatan Brigjen Dharsono-Pemuda. Tepat di tengah-tengah perempatan yang merupakan jalur Pantura itu, mahasiswa membuat lingkaran dan berorasi. GAM-C menyatakan menolak rencana pemerintah menaikkan harga BBM bersubsidi mulai 1 April mendatang.

Selain berorasi, mahasiswa juga menghadang sebuah truk gandengan yang melaju dari arah Jawa Tengah menuju Jakarta. Sejumlah mahasiswa menaiki truk dengan nomor polisi G 1975 BD, lalu berorasi.

Aksi mahasiswa itu membuat lalu lintas di Jalur Pantura Cirebon terganggu. Kendaraan tidak bisa melaju dengan lancar.

Selama pekan ini, unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM bersubsidi sudah tiga kali digelar. Aksi pertama mahasiswa terjadi Senin (12/3/2012) dan aksi kedua digelar Selasa (13/3/2012).

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini