Laporan Wartawan Tribun Timur, Hasriyani Latif
TRIBUNNEWS.COM,MAKASSAR--Daihatsu kembali memanjakan konsumen dengan menghadirkan program menarik berupa kemudahan kepemilikan kendaraan dengan cara kredit.
Kepala PT Astra Internasional Tbk Daihatsu Cabang Urip Sumoharjo, Budiono, mengatakan, melalui program Kredit Impian, masyarakat bisa menikmati angsuran ringan mulai Rp 1 jutaan.
"Program ini merupakan salah satu bagian dari apresiasi Daihatsu kepada masyarakat sekaligus memudahkan masyarakat memiliki kendaraan untuk dipakai berhari raya," katanya di Makassar, Jumat (5/7/2013) kemarin.
Angsuran ringan diperuntukkan untuk kendaraan passenger Daihatsu. Dimana Terios angsuran mulai Rp 1,8 jutaan, Luxio Rp 1,9 jutaan, Sirion Rp 1,8 jutaan, dan Xenia 1,6 jutaan.
Program yang berlaku hingga Awal Agustus mendatang ini menggandeng ACC sebagai lembaga pembiayaan dengan down payment (DP) sebesar 25 persen.
"Jadi sistemnya 60 persen dicicil, sisanya 40 persen nanti tergantung konsumen, apakah mau dilanjutkan cicilannya atau dijual dan hasilnya bisa dijadikan sebagai DP kendaraan lagi," jelasnya.
Sebelumnya, Daihatsu juga menghadirkan program Kredit Seru, "Angsuran Semakin Turun, Total Biaya Lebih Ringan". Program yang juga dalam rangka menyambut Hari Raya Idulfitri ini berlaku untuk pembelian Xenia selama Juli.
Untuk program ini, jika tahun pertama konsumen membayar angsuran senilai Rp 3,3 jutaan setiap bulannya, maka angsuran di tahun kedua hingga kelima akan lebih ringan.
Di Makassar, angsur Mobil Dahihatsu Xenia Hanya Rp 1,8 Juta
Editor: Rachmat Hidayat
AA
Text Sizes
Medium
Large
Larger