News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Terminal Karombasan Manado 'Dibanjiri' Sampah

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kondisi Terminal dan Pasar Karombasan sangat memprihatinkan. Terlihat sampah-sampah berserakan baik di pasar maupun terminal yang letaknya berdekatan.

Laporan Wartawan Tribun Manado, Ferdinan Ranti

TRIBUNNEWS.COM, MANADO - Kondisi Terminal dan Pasar Karombasan sangat memprihatinkan. Pantauan Tribun Manado (Tribunnews.com Network) terlihat sampah-sampah berserakan baik di pasar maupun terminal yang letaknya berdekatan.
Ketika melewati puluhan anak tangga menuju lantai dua Terminal Karombasan bisa dijumpai ratusan plastik, botol air mineral, puntung rokok, bahkan pakaian bekas berserakan.

Bukan hanya sampah, bau tak sedap juga bisa dirasakan ketika menuju lantai dua.

"Jorok sekali rasanya ingin muntah, tadi saya menuju lantai dua, banyak lalat dan busuk (bau) yang saya hirup," ujar Rosita seorang warga kepada Tribun Manado, Sabtu (28/12/2013).

Menurutnya orang-orang tidak bertanggungjawab kebanyakan membuang air kecil sembarangan di berbagai tempat di Terminal Karombasan, sehingga bau air kencing menyengat hidung.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini