Laporan Wartawan Tribun Timur : Hajrah
TRIBUNNEWS.COM MAKASSAR - Rencana pengembangan Airport City di Bandara Internasional Hasanuddin Makassar mendapat apresiasi positif fari para pelaku usaha khususnya di bidang kepariwisataan dan perhotelan.
Ketua PHRI Sulsel, Anggiat Sinaga mengungkapkan bandara menjadi lambang identitas terhadap potensi suatu daerah dan menjadi first impression (kesan pertama) tentang sebuah daerah.
Bahkan bandara kata Anggiat bisa menjadi lokomotif pertumbuhan ekonomi.
"Rencana Angkasapura I merupakan kabar gembira bagi industri pariwisata khusus Sulsel sebagai hub KTI,"kata Anggiat saat dimintai komentarnya, Kamis (6/2).
Menurut GM Grand Clarion ini rencana tersebut akan menstimulus masuknya penerbangan domestik dan Internasional sehinngga akan semakin banyak wisman (wisatawan mancanegara) dan wisnus (wisatawan nusantara) ke Sulsel atau ke Makassar.
Dengan demikian ke depan diharapkan jika telah terealisasi akan mendongkrak tingkat keterisian kamar (occupancy rate) seiring dengan tumbuhnya industri perhotelan dari sisi penambahan kamar hotel.
PHRI kata Anggiat sangat berharap rencana besar ini harus seiring dengan program Dinas Kebudayaan dan Pariwisata untuk meningkatkan objek wisata daerah.