News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Delapan Titik Rawan Kecelakaan Lalu-lintas di Jalur Bangkalan - Sampang

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Jalan sempit, banyak tikungan tajam, serta menanjak membuat Jalan Raya Tuban, Jawa Timur, rawan kecelakaan apabila pengemudi tidak berhati-hati, Selasa (31/7/2012). Pengemudi dihimbau berhati-hati dan menjaga konsenterasi jika melewati jalan ini. TRIBUNNEWS/HERUDIN

TRIBUNNEWS.COM,BANGKALAN - Pemetaan rawan kecelakaan lalu-lintas (lakalantas) di jalur Bangkalan - Sampang dilakukan Polres Bangkalan sejak minggu pertama di Bulan Ramadan.
Hal itu dilakukan mengingat terdapat delapan titik rawan lakalantas.

Delapan titik itu berlokasi di jalur utama seperti di jalan akses Suramadu, Jalan Raya Telang, Jalan Raya Arosbaya, Jalan Raya Sepulu, Jalan Raya Klampis, Jalan Raya Tanjung Bumi, Jalan Pertahanan Bangkalan, dan Jalan Raya Blega.

Adapun penyebab terjadinya laka lantas hingga merenggut nyawa pengendara antara lain minimnya fasilitas LLAJ dan kondisi jalan berlubang dan bergelombang.

"Tingkatkan waspada, terlebih saat mudik Lebaran nanti," ujar Kasatlantas Polres Bangkalan AKP Yusis Budi Krismanto, Kamis (3/7/2014).

Ia mengatakan, volume kendaraan roda dua ataupun roda empat saat mudik setiap tahun terus mengalami peningkatan.

Di tahun 2013, arus lalu lintas yang melintas di Jembatan Suramadu tujuan Madura sebanyak 1.048.707 kendaraan dengan rincian 299,851 kendaraan roda empat atau lebih dan 748,856 kendaraan roda dua.

"Hindari berkendara dengan muatan melebihi standar yang telah ditentukan. Berhentilah di pos-pos polisi untuk rehat sejenak," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini