News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Reses, Uang Saku DPRD Batu Rp 15 Juta per Orang

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Massa pendukung pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Batu, Abdul Majid-Gustomo, berunjuk rasa di depan Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Senin (8/10/2012). Tiga pasang Cawakot dan Cawawakot Batu, Abdul Majid-Gustomo, Suhadi-Suyitno, dan Gunawan-Sunjoyo, mengajukan gugatan ke MK untuk menganulir pasangan Eddy Rumpoko-Punjul Santoso dengan alasan tak memenuhi syarat mengikuti Pilkada Batu, Jawa Timur. TRIBUNNEWS/DANY PERMANA

TRIBUNNEWS.COM,BATU - Mulai besok Senin (15/12) hingga Sabtu (20/12), seluruh anggota DPRD Kota Batu mulai menggelar reses.

Mereka akan mendapat uang saku sebesar Rp 15 juta per anggota DPRD.

Menurut keterangan Sekwan DPRD Kota Batu, Erwan Puja Fiatno, uang sebesar itu untuk tiga item anggaran.

Pertama, untuk biaya makan minum saat anggota DPRD menggelar pertemuan dengan masyarakat, biaya perjalanan dinas, ketiga biaya pembelian alat tulis.

"Reses dilakukan DPRD dalam rangka menampung aspirasi masyarakat dan menyosialisasikan program pemerintah," kata Erwan saat ditemui dalam acara tanam pohon di Hutan Kota Bondas, Minggu (14/12).  

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Batu, Cahyo Edi Purnomo mengatakan, selain sebagai wadah menampung aspirasi, pihaknya juga akan memantau pelaksanaan program dan penggunaan APBD oleh Pemkot Batu.

"Khusus untuk uang reses, nanti harus dialporkan secara terukur," katanya.

Ia menambahkan, dengan reses nanti, ia berharap masyarakat bisa menyampaikan program kegiatan oleh Pemkot dimasyarakat ditahun berjalan ini, sehingga nantinya jadi bahan evaluasi untuk tahun-tahun berikutnya.(Iksan fauzi)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini