Laporan Wartawan Tribun Jateng, Radlis
TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG- Ratuaan personil gabungan dari TNI, Polri, Pelabuhan, Bea Cukai dan Pemprov Jateng disiagakan di Pelabuhan Tanjung Emas, Kota Semarang untuk mengamankan kedatangan ratusan eks anggota Gafatar dari Pontinak.
Rencananya, KRI Gili Manuk yang membawa 350 eks anggota Gafatar akan merapat di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang pada Senin (25/1/2016) dini hari pukul 02.00.
Stelirisasi juga akan diterapkan agar para eks anggota Gafatar tidak tercampur dengan penumpang lain yang bukan merupakan kelompok Gafatar.
"Sebelum dibawa ke Donohadun, Surakarta, akan didata dulu. Dicek kesehatannya, informasinya mereka mengalami gangguan kesehatan saat naik ke atas kapal jadi disiapkan tenaga kesehatan," kata leading sector operasi gabungan pengamanan kepulangan eks anggota Gafatar, Kolonel Laut Elka Setyawan yang juga menjabat Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Semarang, Minggu (24/1/2016).