News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pantau Sistem Penataan Lorong, Dubes Australia Bertolak ke Makassar

Penulis: Fahrizal Syam
Editor: Wahid Nurdin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Duta Besar Australia untuk Indonesia, Paul Grigson, usai menemui Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla, di Kantor Wapres, Jakarta Pusat, Selasa (31/3/2015).

Laporan Wartawan Tribun Timur, Fahrizal Syam

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR  -  Duta Besar Australia untuk Indonesia dijadwalkan akan berkunjung ke salah satu lorong yang ada di Kecamatan Bontoala Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (26/1/2016).

Lorong yang akan dikunjungi oleh Dubes dan rombongannya yaitu lorong 7, Jalan Langgau, Kelurahan Timongan Lompoa, Bontoala Makassar.

Camat Bontoala, Syamsul Bahri  yang dikonfirmasi Tribun mengatakan hingga saat ini tengah mempersiapkan berbagai hal terkait kunjungan Dubes Australia besok.

Kunjungan tersebut diakui Syamsul bertujuan untuk memantau sistem penataan lorong warga Makassar.

"Iya, Hingga malam ini kami masih mempersiapkan lorong 7, seperti keindahan dan keseragamannya," katanya saat dikonfirmasi via telepon.

Selain mempersiapkan lorong, Ia juga mengaku akan menyambut kedatangan Dubes dengan kesenian-kesenian daerah.

"Kami persiapkan tarian Ganrang Bulo untuk menyambut tamu besok," ujarnya.

Tak hanya itu, mereka juga akan menjamu tamu penting tersebut sebaik mungkin, salah satunya dengan menyiapkan kue atau jajanan tradisional.

"Selain sambutan dengan kesenian, kami juga akan siapkan kue-kue jajanan khas Makassar untuk menjamu mereka," tutupnya.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini