News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Gerhana Matahari

Benarkah Ada Trik Khusus Tenangkan Hewan saat Gerhana? Ini Jawaban Kebon Binatang Yogyakarta

Penulis: Khaerur Reza
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kebun Binatang Gembira Loka, Yogyakarta, satu di antara lokasi favorit untuk bersantai bersama keluarga.

Laporan Wartawan Tribun Jogja, Khaerur Reza

TRIBUNNEWS.COM, YOGYAKARTA - Suasana gelap yang terjadi secara tiba-tiba saat momen gerhana matahari dikhawatirkan akan membingungkan hewan yang siklus hidupnya teratur.

Walau kemungkinan akan ada perubahan perilaku dari para hewan, Kebun Binatang Gembira Loka Yogyakarta tidak akan memberikan penanganan khusus kepada hewan peliharaannya.

"Tidak ada penanganan khusus, biasa saja, enggak ada masalah," jelas Kepala Bagian Perawatan Satwa Kebun Binatang Gembira Loka Yogyakarta, Miftah Nur Hasan, Selasa (8/3/2016).

Menurut dia gerhana matahari diperkirakan tidak akan mengganggu kesehatan para hewan yang ada di Kebun Binatang Gembira Loka.

"Mungkin cuma tingkah lakunya saja, tapi untuk kesehatan dan yang lain enggak masalah. Yang liar saja enggak masalah apalagi yang terawat," beber dia.

Bagaimanapun dia tetap mengantisipasi tekanan terhadap yang mungkin terjadi terhadap hewan, satu di antaranya menambah kandungan gizi pada makanan para hewan.

"Untuk makan memang kita tambahi gizinya," tambah Miftah.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini