News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pertuni Sumut Pernah Kirimkan Dua Wakilnya Ikuti MTQ Nasional

Penulis: Array Anarcho
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Seorang penyandang tunanetra yang tergabung dalam Pertuni Sumut saat mengajari rekannya yang lain tadarus Al Quran braille di kantor DPD Pertuni Sumut Jl Sampul/Jl Ayahanda, Kamis (9/6/2016)

Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Ketua DPD Persatuan Tunanetra Indonesia Sumatera Utara (Pertuni Sumut), Khairul (50) menjelaskan, pihaknya pernah memberangkatkan dua perwakilan penyandang tunanetra untuk mengikuti lomba MTQ tingkat nasional tahun lalu.

Namun kedua perwakilannya itu gagal meraih juara.

"Meski gagal meraih juara MTQ tingkat nasional, perwakilan kami setidaknya pernah juara di tingkat kabupaten dan kota. Ini suatu kebanggaan bagi kami di Pertuni Sumut," kata Khairul, Kamis (9/6/2016).

Ia menjelaskan, untuk meraih sukses di beberapa kejuaraan mendatang, Pertuni Sumut secara rutin menggelar tadarus bersama. Dalam hal ini, Pertuni Sumut bisa mengkhatamkan 20 anggotanya pertahun.

"Untuk mengenal huruf braille ini kan sangat sulit. Apalagi, huruf braille dalam Alquran. Teman-teman kami membutuhkan waktu untuk bisa lancar membaca Alquran braille," katanya.

Khairul berharap, dari tadarusan ini, minimal ada perwakilan Pertuni yang kembali maju mengharumkan nama Sumatera Utara dalam even MTQ nasional. Ia berharap, anggota Pertuni Sumut nantinya bisa menyabet gelar juara.

"Besar harapan kami pemerintah bisa memberikan bantuan kepada Pertuni. Kami hanya ingin mengharumkan nama Sumatera Utara lewat kejuaraan MTQ," ujarnya. (ray/tribun-medan.com)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini