Laporan Wartawan Tribun Medan, Array A Argus
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Ratusan warga Kelurahan Sari Rejo, Medan Polonia, mengusir pengendara motor dan mobil yang hendak melintas di Jalan Polonia.
Mereka memblokir jalan, membakar ban bekas di badan jalan sebagai bentuk protes terhadap TNI AU yang mereka anggap berencana mendirikan rumah susun di atas tanah mereka di dekat Jalan Pipa I.
"Mutar kalian, jangan lewat sini! Kalian enggak tengok jalan diblokir?" teriak puluhan ibu-ibu sambil mendekati pengendara motor dan mobil, Rabu (3/8/2016).
Melihat ibu-ibu mengamuk, sebagian pengendara tetap ngotot melintas. Sikap demikian membuat warga yang didominasi ibu-ibu itu semakin berang.
"Sudah dibilang mutar, ya mutar. Jangan kalian bandel kali. Cepat kalian mutar!" warga meneriaki pengendara yang tetap menerobos.
Melihat warga tersulut emosi, polisi berusaha meredam. Sebagian petugas Polsekta Medan Baru di lokasi sempat menyingkirkan tumpukan kayu di badan jalan.
Hingga saat ini, warga masih berkumpul di lokasi. Mereka menunggu kedatangan perwakilan TNI AU.