Laporan Wartawan Tribun Timur, Fahrizal Syam
TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Ratusan warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Makassar mengikuti acara pemecahan rekor MURI, Senin (15/8/2016) di Lapas Kelas I, Jl Sultan Alauddin Makassar, Sulawesi Selatan.
Pemecahan rekor tersebut yaitu kategori menyanyikkan lagu Hari Merdeka dan perlombaan balap terompah panjang secara serentak di Indonesia.
Usai menyanyi lagu Hari Merdeka serentak secara live streaming, kemudian dilanjutkan dengan balap terompah panjang.
Lima orang perwakilan dari masing-masing lapas dan Rutan ikut dalam lomba tradisional ini.
Mereka yaitu perwakilan dari Lapas Kelas I Makassar, Lapas Narkotika Bolangi Gowa, Lapas Wanita Bolangi Gowa, Lapas Kelas II Maros, dan Rutan Kelas I Makassar.
Aksi menggelitik tampak begitu lomba dimulai. Para warga binaan yang memakai pakaian adat dalam berlomba tampak kocak ketika berusaha berjalan dengan terompah panjang.
Ada yang mampu melaju kencang, namun ada juga yang kesulitan untuk menyerasikan langkah kakinya.
Lomba seru dan kocak tersebut menjadi hiburan tersendiri bagi para warga binaan maupun para petugas Lapas.
"Baru kali ini ikut lomba tradisional seperti ini, dan sangat seru dan menyenangkan," kata salah satu peserta dari Lapas Wanita Bolangi. (*)