Laporan Wartawan I Made Ardhiangga
TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR- Partai Nasional Demokrat (NasDem) wilayah Bali mengerahkan 5.000 kadernya dalam pelaksanaan parade budaya di Jakarta, 4 Desember 2016 mendatang.
Parade budaya yang bertajuk 'Kita Indonesia' itu akan diikuti setidaknya dari berbagai penjuru daerah di Indonesia.
Ketua DPW Nasdem Bali Ida Bagus Oka Gunastawa menyatakan, pihaknya akan berangkat dengan menggunakan bus dan kendaraan pribadi.
Sebanyak 5000 orang kader akan memeriahkan semarak budaya atas kondisi saat ini itu, selain akan menyuguhkan berbagai kesenian asli Bali.
Contohnya saja, dari Tari Pendet, Legong, seni Gamelan Bali dan juga ada Ogoh-ogoh yang akan memeriahkan parade budaya.
"Akan ada berbagai macam tari dan juga kami akan mengyuguhkan ogoh-ogoh," kata Gunastawa Minggu (27/11/2016).
Selain tarian dan ogoh-ogoh, kader NasDem Bali juga akan mengenakan pakaian adat madya Bali dan mengenakan pakaian kebesaran partai.
Adapula yang mengenakan pakaian peluncuran jargon terbaru mereka yakni 'Sing Nasdem, Sing Keren'.
"Inti dari semua ini adalah merawat dan memelihara semua suku dan ras agama dan antar golongan yang ada di Indonesia," ungkapnya.
Dia menambahkan, apabila parade budaya yang dilakukan oleh segenap partai pendukung pemerintah tidak ada kaitannya dengan Pilkada DKI dan Ahok (Basuki Tjahja Purnama) atau pun sebuah acara untuk menandingi demo 2 Desember 2016 nanti.
"Kami bukan akan demo. Tapi menyuarakan sesutu keberagaman atas kondisi saat ini," ujarnya. (ang)