News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pesawat Tergelincir

Bandara Ahmad Yani Mulai Normal, Penerbangan Pertama Wings Air Tujuan Denpasar

Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Badan pesawat Wings Air IW 1896 sudah berhasil dipindahkan dari lokasi tergelincir pada Senin (26/12/2016) pukul 06.15. Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Bagian Komunikasi dan Legal Angkasa Pura I, Dian Permatasari. TRIBUN JATENG/PONCO WIYONO

Laporan Wartawan Tribun Jateng, Ponco Wiyono

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Badan pesawat Wings Air IW 1896 berhasil dipindahkan dari lokasi tergelincir, Senin (26/12/2016) pukul 06.15 WIB.

Kepala Bagian Komunikasi dan Legal Angkasa Pura I, Dian Permatasari mengatakan pemindahan dilakukan menggunakan dua alat berat, yakni untuk mengangkat badan pesawat dan mendereknya.

"Pemindahan dilakukan dari bahu runway Bandara Ahmad Yani ke apron Proyek Pengembangan Bandara Ahmad Yani," ungkap Dian.

Sementara itu, dari rencana awal pengoperasian bandara yakni pukul 05.00, namun karena proses evakuasi pesawat aktivitas normal bandara mundur hingga dua jam.

"Operasional bandara baru berjalan sekitar mulai pukul 07.35," ujar Dian.

Penerbangan pertama juga sudah dilakukan, yakni berupa pesawat Wings Air nomor penerbangan IW 1802 tujuan Denpasar yang take off pada 07.35 WIB.

Sementara pesawat pertama yang mendarat adalah Ferry Flight asal Batam, pada pukul 07.45 WIB.

Mengenai investigasi oleh Komite Nasional Keselamatan Transportasi yang dilakukan mulai Minggu (25/12/2016) malam, Dian mengatakan pihaknya tidak berwenang mengumumkannya.

"Segala hal terkait penyebab peristiwa kemarin dan hasil investigasi menjadi kewenangan KNKT," tegasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini