News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sopir Angkot Makassar Mengeluh, Penumpang Mengaduh

Penulis: Fahrizal Syam
Editor: Y Gustaman
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sejumlah penumpang menunggu angkutan kota atau petepete di pos lalu lintas di Jalan Jenderal Sudirman, Makassar, Sulawesi Selatan, Senin (6/2/2017). Mereka telantar menyusul hampir seluruh sopir angkot, petepete dan taksi berunjukrasa menolak transportasi berbasis aplikasi. TRIBUN TIMUR/FAHRIZAL SYAM

Laporan Wartawan Tribun Timur Fahrizal Syam

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR - Mogok massal sopir angkutan kota dan sopir taksi di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, membuat penumpang terlantar, tak bisa ke tempat tujuan.

Banyak penumpang kebingungan karena tak ada angkutan umum yang biasanya ramai melintas di Kota Makassar. Tak sejam dua jam mereka menunggu angkutan umum.

Petepete (angkot), BRT, dan taksi tampak tak ada yang beroperasi pada Senin (6/2/2017). Seperti terlihat di Jalan Jenderal Sudirman, Makassar, karena mereka berunjukrasa menuntut pemerintah tak memberi ruang beroperasinya transportasi berbasis aplikasi.

Dua pelajar Riska (14) dan Lisa (14) yang hendak pulang ke rumah hanya bisa duduk menunggu di pos polisi sekitar Jalan Jendral Sudirman.

Siswi SMP 2 Kota Makassar ini mengaku cukup lama menunggu angkot yang biasa mereka tumpang, namun tak kunjung ada yang melintas.

"Dari tadi menunggu kak, tapi tidak ada petepete yang lewat," ucap Riska.

Keduanya juga tak tahu jika hari ini seluruh sopir angkot menggelar mogok massal.

"Saya mau pulang ke Jalan Pettarani kak, kalau temanku ke Jalan Racing. Kami tidak tahu kalau sopir mogok hari ini," ungkap Riska.

Aksi mogok massal yang dilakukan sopir angkot dan taksi di Makassar sebagai bentuk protes terhadap BRT dan kendaraan umum berbasis online.

Selain mogok, para sopir juga menggelar unjuk rasa di beberapa titik seperti Kantor DPRD Sulsel, DPRD Makassar, Balai Kota Makassar, dan Flyover Makassar.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini